Selama perjalanan, rute yang diambil Velozity adalah Jakarta, Semarang, Surabaya, Denpasar, Bromo, Blitar, Solo, Bandung dan kembali ke Jakarta. Rute itu memakan jarak total sekitar 2.700 KM.
Tidak sekadar touring, komunitas yang resmi berdiri pada 3 Maret 2012 itu juga bakal mengampanyekan safety driving di beberapa kota yang dilalui. Aksi sosial di beberapa kota itu pun menjadi agenda wajib yang harus dijalankan selama turing.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menurut Ketua Umum Velozity Didy Soenaryadi, yang mengikuti turing ini ada 5 mobil. Tapi, peserta yang berangkat ada 15 orang. Jadi, satu mobil terdapat 3 orang member Velozity.
"Itu yang ikut dari Jakarta. Belum dari daerah-daerah lain yang ikut serta. Yang udah konfirmasi di Bali sekitar 15 kendaraan. Saya buat tidak mengajak banyak member. Di sini kita memberangkatkan member dan pengurus yang berprestasi. Yang dari Palembang pun terbang ke Jakarta, dari Lampung juga begitu yang aktif. Itu jadi reward buat mereka yang aktif," kata Didy.
(rgr/ddn)












































Komentar Terbanyak
Habis Ngamuk Ditegur Jangan Ngerokok, Pemotor PCX Kini Minta Diampuni
Viral Lexus Berpelat RI 25 Potong Antrean di Gerbang Tol
Kursi Depan JakLingko untuk Prioritas, Tak Semua Orang Boleh Duduk