Jenewa - Fuji Heavy Industries, pabrikan yang memproduksi mobil merek Subaru mengenalkan model terbaru SUV XV model 2018 di Geneva Motor Show 2017.
Subaru XV yang juga memiliki nama lain Crosstrek di pasar Amerika ini merupakan crossover SUV yang mengombinasikan bodi kompak dan kemampuan SUV sesungguhnya berkat sistem Symmetrical All-Wheel Drive.
 Interior Subaru XV Foto: Dina Rayanti |
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dari pantauan detikOto di Geneva Motor Show, XV versi terbaru ini juga memiliki tampilan yang lebih sporty dan bisa digunakan di segala medan baik di daerah perkotaan ataupun area seperti off-road. Peleknya juga menggunakan desain baru yang berbentuk seperti bintang. Ini merupakan perubahan pertama kalinya sejak Subaru meluncurkan Xv di 2012. XV terbaru juga telah menggunakan platform Subaru Global sehingga bodi dan sasis lebih kuat.
 Subaru XV Foto: Dina Rayanti |
Crossover SUV ini juga telah mengusung keamanan dari tabrakan kelas atas bersamaan dengan handling yang lebih responsif serta nyaman namun desain yang unik dan bisa dikendarai di jalanan buruk.
 Bagasi Subaru XV Foto: Dina Rayanti |
Model ini merupakan strategi kedua dari rencana Subaru ke depan dalam meningkatkan kenyamanan dan pelayanan kepada konsumen.
(dry/ddn)
Komentar Terbanyak
Tukang Tambal Ban Pungut Pelat Nomor Terbawa Banjir, Minta Tebusan Rp 50 Ribu
Pengendara Singapura Banyak yang Mau Balik Beli Mobil Bensin
Lawan Arah di Malaysia Didenda Rp 60 Juta, di Indonesia Cuma Rp 500 Ribu