Seperti yang Sales & Marketing 2W Departement Head PT Suzuki Indomobil Sales, Yohan Yahya, di arena Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2016, Jakarta Convention Center.
"GSX 250 cc? Mau dimasukin ke Indonesia? Memang berapa permintaannya," ujar Yohan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
GSX-R250 ini mengusung mesin dua silinder parallel berkapasitas 248 cc. Diklaim, mesin itu mampu menyemburkan tenaga hingga 24,6 daya kuda pada 8.000 rpm dengan torsi maksimal 23,4 Nm pada 6.500 rpm. Tenaga tersebut disalurkan ke roda melalui girboks enam percepatan.
Suzuki GSX-R250 ini memiliki bobot 178 kg. Kapasitas tangki bahan bakarnya sebesar 15 liter.
Suzuki melengkapi GSX-R250 dengan rem cakram tunggal di depan berukuran 290 mm dan 240 mm di belakang. Ketinggian joknya 780 mm. Motor menggunakan ban depan berukuran 110/80-17 di depan dan 140/70-17 di belakang.
GSX-R250 diproduksi di pabrik Changzhou Haojue Suzuki Motorcycle di China. Terdapat enam pilihan warna pada Suzuki GSX-R250 model 2017 ini yaitu Poseidon Blue, Glacier White, Cool Black, Fashion Black, Transparent Red/Black dan Crystal Blue/White.
(lth/ddn)












































Komentar Terbanyak
Habis Ngamuk Ditegur Jangan Ngerokok, Pemotor PCX Kini Minta Diampuni
Di Indonesia Harga Mobil Terkesan Mahal, Padahal Pajaknya Aja 40%!
Harga Mobil di Indonesia Terkesan Mahal, Padahal...