Pelumas Pertamina Enduro Matic-G Dibanderol Mulai Rp 33 Ribu

Pelumas Pertamina Enduro Matic-G Dibanderol Mulai Rp 33 Ribu

Rangga Rahadiansyah - detikOto
Jumat, 14 Okt 2016 18:28 WIB
Pelumas Pertamina Enduro Matic-G Dibanderol Mulai Rp 33 Ribu
Foto: Rangga Rahadiansyah
Jakarta - PT Pertamina Lubricants, anak perusahaan PT Pertamina (Persero) akan memperkenalkan pelumas baru untuk skuter matik yaitu Enduro Matic-G. Pelumas skuter ini memiliki spesifikasi SAE 20W-40 API SL JASO MB.

Enduro Matic-G ini dijual mulai Rp 33 ribu untuk 0.8 liter. Sementara pelumas Enduro Matic-G ukuran 1 liter dibanderol Rp 37.500.

Direktur Sales & Marketing PT Pertamina Lubricants, Andria Nusa mengatakan, saat ini banyak permintaan pelumas dengan spesifikasi 20W-40. Sebab, banyak motor jenis skutik yang sudah berumur lama.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Sebetulnya matik ini kan kendaraan yang berkembang terakhir, jadi baru populer 10 tahun terakhir. Ketika awal-awal, motor jenis ini baru semua. Ketika baru-baru itu sesuai dengan kebutuhan dari motornya adalah yang lebih encer. Tapi setelah berumur lebih dari 5 tahun, yang sekarang populasinya sudah banyak, itu mulai bergeser, karena masalah presisi mesin. Belakangan ini banyak di pasar yang membutuhkan 20W-40," kata Andria Nusa di acara konferensi pers IMOS 2016 di Jakarta, Jumat (14/10/2016).

Menurutnya, motor-motor lama biasanya lebih cocok dengan pelumas yang lebih kental.

"Coba rasakan sendiri, kalau suara terlalu kasar, coba ganti yang 20W-40. Bagaimanapun makin lama mesin dipakai, itu makin renggang," katanya.

Enduro Matic-G dengan spesifikasi SAE 20W-40 API SL JASO MB didesain khusus untuk penggunaan harian pada mesin motor dengan transmisi otomatis (CVT). Adapun motor yang cocok menggunakan pelumas baru dari Pertamina Lubricants meliputi motor-motor seperti Yamaha Mio, Yamaha Aerox, Yamaha NMax, Honda Vario, Honda BeAT, Honda Scoopy, Honda PCX serta Suzuki Address dan Suzuki Nex.

Enduro Matic-G diklaim memiliki kualitas terbaik dengan harga yang bersahabat. Pelumas ini disebut bisa melindungi mesin dari keausan, membuat hemat bahan bakar dan memberikan akselerasi optimal. (rgr/lth)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads