Gaikindo: DP 0% Kendaraan Bahaya, Harus Selektif

Gaikindo: DP 0% Kendaraan Bahaya, Harus Selektif

Khairul Imam Ghozali - detikOto
Senin, 22 Agu 2016 12:44 WIB
Gaikindo: DP 0% Kendaraan Bahaya, Harus Selektif
Foto: Dadan Kuswaraharja
Tangerang - Rencana Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yang memberikan keleluasan bagi perusahaan pembiayaan memberikan uang muka atau Down Payment (DP) 0 persen dikhawatirkan Gaikindo (Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia).

Ketua Umum Gaikindo, Yohannes Nangoi mengatakan, uang muka 0 persen sebaiknya diberikan kepada calon konsumen tertentu saja. Jadi selektif.

"Bunga nol persen sudah dibicarakan juga, sebaiknya dihubungkan dengan customer yang private, dalam arti kata dipilih oleh para perusahaan pembiayaannya sendiri," ujarnya akhir pekan lalu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Karena menurutnya, bila tidak ada seleksi yang dilakukan untuk para pelanggan, kebijakan bunga 0% ini akan membahayakan industri otomotif sendiri.

"Karena kalau tidak, berbahya banget. Bayangin kalau customernya nyicil dua bulan tiga bulan, terus enggak diterusin, nanti berbahaya untuk industri otomotif sendiri," tutur Nangoi.

Jadi Nangoi kembali menegaskan bahwa kebijakan bunga nol persen tersebut bukan berarti berbahaya, namun akan berbahaya. "Kalau tidak dipilih kualifikasi customernya," tambah Nangoi.

(ddn/ddn)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads