Aksesori tambahan baik dari sisi interior maupun eksterior ini dipersiapkan Mazda untuk memberikan variasi pilihan tambahan bagi para pengunjung booth Mazda selama Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016 berlangsung.
Mazda2 tipe R AT ini hadir dengan aksesori resmi Mazda yang ada pada eksterior dan interiornya. Sisi eksterior hatchback ini dilengkapi dengan upper dan lower decal pada sisi samping kendaraan, spoiler bagian depan dan belakang serta side under skirt yang memberikan aksen sporty dan dinamis.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Di interiornya, Mazda2 tipe R AT yang ada di booth Mazda ini juga dilengkapi dengan jok kulit, cargo liner atau alas ruang bagasi yang terbuat dari anti-slip rubber untuk menjaga barang bawaan tetap rapi dan teratur, audio enchantment by Alpine dengan kualitas audio maksimal, alloy pedal set (foot rest, pedal brake, acceleration pedal), serta paddle shift pada setir.
Berikut harga aksesori resmi untuk Mazda2:
Accessories Parts β Mazda 2 R AT
1. Decal Upper: Rp 3.432.500
2. Decal Lower: Rp 3.053.700
3. FR Under Spoiler-custom painted: Rp 4.430.000
4. RR Under Spoiler-custom painted: Rp 2.609.000
5. RR Roof Spoiler-custom painted: Rp 3.436.000
6. Side Under Skirt-custom painted: Rp 4.430.000
7. Deflector (L), Bumper & Lamp (R), RR Fog: Rp 733.000
8. Acrylic Visor: Rp 763.000
9. Foot Rest, Pedal Brake & Acceleration Alloy: Rp 1.646.000
10. Cargo Liner: Rp 1.500.000
11. Decal Wheel: Rp 830.700
12. Lamp Hole Cover (R)-custom painted: Rp 170.000
13. Lamp Hole Cover (L)-custom painted: Rp 170.000
14. Leather Seat: Rp 5.000.000
15. Paddle Shift: Rp 1.303.100. (rgr/ddn)












































Komentar Terbanyak
Diklakson Gegara Lane Hogging, Sopir Yaris Ngamuk-Ngajak Ribut
Lawan Arah di Malaysia Didenda Rp 60 Juta, di Indonesia Cuma Rp 500 Ribu
Modal Peluit, Jukir Liar di Minimarket Bisa Dapet Rp 9 Juta/Bulan