Wah, Mazda Bocorkan Mobil Sport Anyar

Tokyo Motor Show

Wah, Mazda Bocorkan Mobil Sport Anyar

Arif Arianto - detikOto
Rabu, 30 Sep 2015 11:38 WIB
Wah, Mazda Bocorkan Mobil Sport Anyar
Tokyo - Mazda Motor menggoda para pecinta mobil dunia dengan menyuguhkan sejumlah teaser tentang konsep mobil sport anyar. Kabarnya konsep ini akan diperkenalkan di ajang Tokyo Motor Show 2015 pada akhir Oktober nanti.

Dari gambar yang disuguhkan Mazda itu terlihat, mobil itu memiliki gaya desain bodi berbentuk kurva dengan kap dan atap yang memanjang. Bagian belakang yang besar serta pipa knalpot lebar.

"Desain konsep mobil sport akan diperkenalkan di Tokyo. Konsep ini modern tetapi tetap mempertahankan karakter turunan dan keaslian, muncul untuk menyegarkan sejarah perkembangan mobil sport Mazda,” bunyi pernyataan Mazda.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Berbagai spekaluasi pun muncul. Salah satunya adalah,bahwa konsep itu merupakan pertanda kembalinya mobil Mazda RX-7 sport yang bermesin rotary. Informasi lain menyebut, coupe ini bakal menjadi pengganti Mazda RX-8 yang pada 2011 dihentikan proses produksi, namun dengan penyempurnaan mesinnya.

Selian konsep mobil sport anyar itu, Mazda juga akan memboyong 14 model termasuk crossover anyar Mazda Koeru, Mazda MX-5 versi anyar dan Cosmo Sport.

Pameran dua tahunan Tokyo Motor Show akan digelar pada 29 Oktober 2015 sampai 8 November 2015. Pameran tahun ini merupakan yang ke-44 kali dan akan dilaksanakan di Tokyo Big Sight.

(arf/ddn)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads