Motor dirakit PT Smart Motor Indonesia di pabrik Kymco yang terletak di Kawasan Industri Terpadu Indonesia China (KITIC), Kota Deltamas, Desa Nagasari β Serang Baru, Bekasi, Jawa Barat.
Dengan perakitan lokal, Kymco mendapatkan penurunan tarif pajak menjadi 10 persen dibandingkan jika harus mendatangkan utuh dari luar sebanyak 30 persen. "Semua produk kami sudah CKD, dari Taiwan," ujar Manager PT Smart Motor Indonesia Jonny kepada detikOto, Rabu (3/5/2017).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Motor-motor Kymco sudah bisa dipesan di arena IIMS (Indonesia International Motor Show) dengan masa inden sekitar 2 bulan. Motor dijual mulai Rp 33,8 juta sampai Rp 108 juta.
Untuk mempermudah masyarakat membeli motor, Kymco menyediakan diler di Bandung (kawasan Kopo), Bali dan Jakarta (sekitar BSD). (ddn/ddn)
Komentar Terbanyak
Jangan Pernah Pasang Stiker Happy Family di Mobil, Pokoknya Jangan!
Naik Taksi Terbang di Indonesia, Harganya Murah Meriah
Mobil Jepang Mulai Banting Harga, Produsen China Santai