Bapak-Anak Rebutan Mobil Klasik, Berakhir di Meja Hijau

Bapak-Anak Rebutan Mobil Klasik, Berakhir di Meja Hijau

- detikOto
Selasa, 24 Feb 2015 16:55 WIB
Bapak-Anak Rebutan Mobil Klasik, Berakhir di Meja Hijau
London - Saling gugat menggugat kini tidak hanya bisa terjadi pada rekan bisnis, teman, tetapi juga pada ayah dan anak sekalipun. Gara-gara 4 mobil sport klasik yang harganya mencapai Rp 40 miliar, hubungan ayah dan anak jadi retak.

Cerita bermula saat tahun 2011, seorang pria kolektor mobil klasik, Ernst Hrabalek β€˜meminjamkan’ 4 mobil Lancia Stratos tahun 1970-an kepada anaknya Christian Hrabalek (37). Sang anak, Christian enggan mengembalikan mobil bapaknya.

Keempat mobil itu adalah Lancia Stratos HF, Lancia Stratos HF Silhouette Turbo, Lancia Stradale Street Car dan Lancia Stratos Safari.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Christian merasa, si bapak sudah memberikan 4 mobil itu sebagai hadiah. Tetapi Ernst, meyakini dia hanya meminjamkan mobil itu agar karir Christian, yang merupakan perancang mobil dan konsultan otomotif, makin moncer.

Belakangan memang diketahui, 4 mobil itu dipamerkan Christian di Meilenwerk Classic Car Museum di Berlin tahun 2011. Namun setelah itu Christian tidak mengembalikan mobil pada si ayah.

Ernst Hrabalek hanya meminta pengadilan untuk mengembalikan mobil yang dikuasai anaknya, atau uang senilai 4 mobil. Karena mobil itu disiapkan sebagai uang pensiunnya. Proses pengadilan sampai berita ini diturunkan seperti dilansir Telegraph, masih berlanjut.



(ddn/ddn)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads