Tak semua orang langsung lolos ujian praktik SIM di 'percobaan' pertama. Bahkan, ada sebagian pihak yang harus mengulangnya berkali-kali untuk mendapat kartu identitas tersebut.
Kanit Regident Satpas SIM Polres Metro Bekasi, AKP Evo Rudi Laksono mengatakan, ada sejumlah pemohon yang meminta izin menggunakan motor pribadi saat ujian SIM C. Sebab, mereka sudah kenal dan terbiasa dengan karakter kendaraannya.
Pihaknya sendiri tak melarang pemohon menggunakan motor sendiri. Bahkan, modelnya juga dibebaskan, bisa bebek, sport atau matik. Asalkan, kendaraan tersebut memang untuk penggunaan jalan raya (on the road).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ada pemohon SIM mau pakai motor sendiri, boleh, silakan saja," ujar Evo Rudi saat ditemui detikOto di Polres Metro Bekasi, Jawa Barat, belum lama ini.
![]() |
Meski menggunakan motor pribadi, nyatanya masih banyak pemohon yang tak lolos ujian. Menurut Rudi, masalahnya bukan terletak pada kendaraan, melainkan mental dan kesiapan si pemohon.
Biasanya, mereka yang ujian praktik SIM akan merasa grogi saat diperhatikan petugas. Imbasnya, tubuh mereka tak bisa leluasa. Sehingga, berujung pada kegagalan.
"Dicoba sekali, gagal. Kedua juga gagal. Padahal, motornya sama-sama BeAT. Bedanya, BeAT kami ada stiker polisinya," ungkapnya.
Meski gagal, namun pihaknya tak serta merta membiarkan peserta tersebut. Polisi memberikan kesempatan lain untuk mereka mencoba lagi. Harapannya, di kesempatan kedua hasilnya lebih baik.
"Tapi artinya kami di sini tidak arogan atau otoriter dengan tidak memberikan kesempatan kepada pemohon SIM untuk mencoba lagi. Kita kasih spare atau batas waktu coba ke mereka," tegasnya.
![]() |
Rudi menjelaskan, ojek online atau ojol yang setiap hari mengendarai motor saja mendadak 'hilang kemampuan' saat berada di lokasi ujian. Menurut dia, grogi membuat kemampuan asli seseorang mendadak lenyap.
"Tapi namanya di lapangan, seperti ojol pasti jago. Ibaratnya jalan mundur juga bisa. Tapi ketika tes, semua grogi," kata dia.
(sfn/lua)
Komentar Terbanyak
Jangan Kaget! Biaya Tes Psikologi SIM Naik, Sekarang Jadi Segini
Jangan Pernah Pasang Stiker Happy Family di Mobil, Pokoknya Jangan!
Naik Taksi Terbang di Indonesia, Harganya Murah Meriah