Lieus Sungkharisma Lelang Moge BMW untuk Donasi COVID-19

Lieus Sungkharisma Lelang Moge BMW untuk Donasi COVID-19

Rizki Pratama - detikOto
Selasa, 21 Apr 2020 21:53 WIB
Lelang Motor
Lieus Sungkharisma lelang motor Foto: Youtube: Lies Sungkharisma
Jakarta -

Masyarakat terus bergotong royong saling membantu mengatasi pandemi Corona. Salah satu yang menggalang dana adalah aktivis sosial Lieus Sungkharisma. Dia melelang moge-nya.

Melalui akun Youtubenya, Lieus membuka lelang online motor BMW R1200GS. Motor petualang milik Lieus ini baru ia gunakan sejauh 1.210 km.

Dalam video pengumuman lelang itu dijelaskan hasil lelangnya akan disalurkan untuk makan dan masker gratis. Lieus pun juga mengatakan akan terus melakukan donasi hingga pandemi ini berlalu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Hasil lelang untuk bagikan makan dan masker gratis. sudah dilakukan sejak 30 maret 2020. Makan dan masker gratis akan terus dilakukan hingga masa pandemi COVID-19 berakhir," demikian penjelasan video tersebut.

"kami ingin terus bisa melakukan mengisi perutnya membahagiakan hatinya. bahagia melihat mereka bahagia. Ikut bantu mereka dengan menjadi peserta lelang. Anda sudah beramal dan kesempatan mendapat motor. Mereka bahagia-anda ikut senang," jelas video itu.

ADVERTISEMENT

Di dalam keterangan video, Lieus menjelaskan persyaratan lelang motor BMW R1200GS itu. Syarat utama selain data diri adalah penawaran dilakukan dengan kelipatan Rp 1.000.000.

Berikut syarat dan ketentuan lelang motor BMW R1200GS Lies Sungkharisma.

1. Calon peserta yang ingin mengikuti lelang motor BMW R1200GS wajib melakukan pendaftaran. Mengisi Nama & Alamat lengkap sesuai indentitas diri sesuai KTP, No Handphone dan kelengkapan lainnya.

2. Peserta yang sudah melakukan pendaftaran wajib melakukan penawaran/bidding mulai dari 1.000.000,- (satu juta rupiah) dan kelipatan 1.000.000,- (satu juta rupiah) seterusnya.

3. Peserta yang melakukan penawaran wajib melakukan setoran tunai sesuai nominal penawaran.

4. Peserta yang sudah melakukan setoran tunai wajib menyimpan dan mengrim (foto) bukti setoran pada panitia melalu whatapps.

5. Setoran tunai yang sudah dilakukan peserta lelang pada panitia tidak bisa dikembalikan.

6. Peserta yang sudah mendaftar dan melakukan setoran tunai namanya akan tertera di halaman website lelang. Dan tercatat sebagai donatur kegiatan sosial (Perang melawan Covid-19) yang dilaksanakan oleh Warung Makar.

7. Panitia akan mencatat dan menjumlahkan total setoran dari setiap anggota lelang.

8. Pemenang lelang ditentukan dari akumulasi jumlah setoran terbanyak bukan tertinggi dari peserta lelang.

9. Lelang akan dimulai 1 Ramadhan 1441 H/ 24 April 2020 dan Berakhir pada 23 Mei 2020 / 1 Syawal 1441.

Untuk informasi lengkap hubungi : 0817-717-736 (Rahma)

[Gambas:Youtube]






(rip/lth)

Hide Ads