Sedan Hitam Terbakar di Pinggir Jalan Pondok Indah

Sedan Hitam Terbakar di Pinggir Jalan Pondok Indah

Rizki Pratama - detikOto
Jumat, 08 Nov 2019 19:04 WIB
Foto: pool @jktinfo
Jakarta - Sebuah mobil mengalami kebakaran di daerah Pondok Indah, Jakarta Selatan Jumat siang ini (8/11/2019). Kebakaran mobil itu didokumentasikan dalam bentuk 1 foto dan 2 video oleh warganet dan diunggah ulang oleh akun Instagram @jktinfo.

"Jumat (8/11) sebuah mobil sedan terbakar di wilayah Pondok Indah pada siang hari ini," demikian keterangan yang ditambahkan pada foto sedan terbakar oleh @jktinfo.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Belum ada keterangan lebih lanjut mengenai insiden tersebut namun dapat dikenali sedan berwarna hitam itu adalah Toyota Vios generasi pertama. Dalam video di slide kedua api terlihat sudah melahap bagian depan mesin sementara tidak terlihat ada orang yang mendekati lokasi kejadian. Bagasi Vios hitam yang terbakar itu juga tampak dalam keadaan terbuka. Selain api asap hitam juga mengiringi kobaran api tersebut.

Pada slide ketiga dari unggahan tersebut dapat dilihat warga sudah berada di dekat mobil dan tidak terlihat lagi ada kobaran api. Tidak diperlihatkan bagaimana api dapat dipadamkan namun dalam video terlihat bagian bawah mobil sudah basah yang mana berbeda dengan video sebelumnya. Dapat disimpulkan warga setempat memadamkan api dengan menyiramkan air pada mobil tersebut.



Pintu-pintu mobil yang ditutup telah dibuka dan warga setempat melihat ke dalam kabin. Bagian depan mobil ini juga tampak sudah tak berbentuk lagi berkat dilahap si jago merah di mana ban depan sudah tampak kempes pula dalam video itu.

Belum ada laporan lebih lanjut siapa pemilik mobil tersebut dan apakah ada korban dari insiden kebakaran itu.

[Gambas:Instagram]




(rip/ddn)

Hide Ads