Bahkan untuk kendaraan yang lebih besar seperti truk/bus sudah ada yang mencapai 16 speed. Semakin banyaknya gigi membuat kendaraan semakin efisien.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
aksesori ZF Foto: Dadan Kuswaraharja/detikOto |
"Detailnya saya belum bisa bicara, tapi akan ada upcoming development dari 9 speed," ujarnya.
Semakin banyak speed yang dimiliki transmisi mobil akan membuat mobil lebih irit, selain itu output dari mesin akan lebih maksimal ke roda.
"Kinerja mesin akan lebih optimal, efisien dan efektif," ujarnya.
Produsen transmisi asal Jerman ini memiliki beberapa pilihan transmisi mobil. Untuk manual ada 4-7 speed, transmisi otomatisnya pun berkembang dari 3 speed yang pertama digunakan untuk mobil penumpang pada tahun 1965 sampai transmisi 9 speed yang biasa dipakai di merek-merek premium. Model kendaraan yang menggunakan transmisi 9 speed ZF antara lain Fiat Chrysler Automobiles, Honda, Land Rover.
Pasar Indonesia di Mata ZF
Sementara itu ZF akan terus mengembangkan pasar di Indonesia. Keseriusan pengembangan pasar sudah terlihat dengan niatan mereka mengembangkan cabang sampai ke seluruh Indonesia.
"Pasar mobil di Indonesia terus tumbuh dan merupakan salah satu pasar yang paling menjanjikan di kawasan ASEAN. Oleh karena itu menurut kami pasar di Indonesia sangat penting dan kami akan fokus untuk mengembangkan pasar di sini. Kami memiliki sejumlah produk aftermarket untuk memenuhi kebutuhan pasar mobil di Indonesia," ujarnya.
Aksesori ZF Foto: Dadan Kuswaraharja/detikOto |
Komponen ZF yang dipasarkan di Indonesia sebagian besar diimpor dari Jerman. Meski sebenarnya ZF punya pabrik perakitan di Malaysia dan Thailand.
"Kami memiliki lebih dari 50 pabrik di Jerman yang memproduksi produk-produk ZF untuk dipasarkan ke pasar global, termasuk ke Indonesia. Tapi secara global kami memiliki 230 pabrik yang tersebar di mancanegara," tutupnya. (ddn/lth)












































aksesori ZF Foto: Dadan Kuswaraharja/detikOto
Aksesori ZF Foto: Dadan Kuswaraharja/detikOto
Komentar Terbanyak
Viral Pajero Pakai Tot-tot Wuk-wuk, Sopirnya Ditegur Malah Nantangin!
Inikah Calon Mobil Nasional Indonesia yang Disebut Prabowo Bakal Ada Tiga Tahun Lagi?
Curhat Prabowo Sudah Lama Nggak Nikmati Alphard, Tiap Hari Naik Maung