Dilansir dari BBC, Jumat (6/7/2018), tidak kurang dari 50 warga mendapatkan kompensasi setelah aspal di jalanan yang ada di Tableland, Australia meleleh. Pemerintah setempat mengatakan kejadian tersebut belum pernah terjadi sebelumnya.
"Saya tidak pernah melihat hal seperti ini. Saat laporan datang ke kami kemarin, ini sangat menakjubkan," kata Wali Kota Tablelands, Joe Paronella.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Penduduk setempat Deborah Stacey mengatakan gumpalan aspal membuat kendaraan jadi rusak, saat cuaca di tengah cuaca panas yang diikuti hari-hari yang dingin dan hujan.
"Kami sempat mengalami keretakan jendela kaca mobil selama seminggu. Kemudian setelah cuaca panas, aspal mulai lengket," tutur Deborah Stacey.
Aspal yang meleleh tersebut mengakibatkan kerusakan pada mobil. Panel-panel dan bumper mobil juga rusak akibat cuaca ekstrem tersebut.
Jalan yang rusak berada di Atherton Tablelands, sebelah selatan dari kota Cairns. Jalan itu kemudian ditutup.. (fdu/ddn)












































Komentar Terbanyak
Warga Rela Antre Panjang di SPBU Swasta, Ketimbang Isi Pertalite Was-was Brebet
Wuling Darion Meluncur di Indonesia: Ada EV dan PHEV, Harga Mulai Rp 356 Juta
Ketemu Fortuner Berstrobo Arogan di Jalan, Viralin!