Jadi Polisi Patwal Itu Sebuah Kebanggaan

Jadi Polisi Patwal Itu Sebuah Kebanggaan

Khairul Imam Ghozali - detikOto
Senin, 15 Jan 2018 13:19 WIB
Jadi Polisi Patwal Itu Sebuah Kebanggaan
Polisi pengawal Foto: Rachman Haryanto
Jakarta -

[Gambas:Video 20detik]



Menjadi seorang anggota Patroli dan Pengawalan (Patwal) punya tugas berat dan jam kerja yang tidak teratur. Hal ini wajar kerena memang peran mereka adalah mengawal para orang penting dan harus siap siaga di luar tugas utamanya. Lalu apa sih enaknya jadi seorang Patwal?

Anggota Banit (Bintara unit) Patwal Polda Metro Jaya, Bripka Nanang, mengatakan menjadi seorang Patwal merupakan kebanggaan tersendiri. Apalagi, Nanang menjadi Patwal yang juga seorang Walsus (Pengawal Khusus) dengan keinginannya sendiri.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Memang sudah bawaan dari jiwa saya untuk masuk Polri mau nggak mau kita harus mengabdi, kalau masalah enak tidak enak itu relatif," ujarnya saat ditemui detikOto, di Jakarta, Kamis (28/12/2017).

Dengan begitu kata Nanang, membuat pekerjaannya yang cukup berat itu dijalaninya dengan santai. Masalah enak atau tidak enaknya tidak terlalu dihiraukan, karena semua pekerjaan punya sisi enak atau tidak enak.

"Gimana kita untuk membawa kita untuk pekerjaan itu sendiri, dibawa enjoy saja. Terus karena memang sudah perintah pimpinan seperti itu kita jalanin, jadi dari niat ngejalaninnya ikhlas ya enak aja," tuturnya.

Selain itu, lanjut Nanang menjelaskan dirinya memang mempunyai kesukaan tersendiri membawa motor berukuran besar seperti motor yang kini digunakannya untuk mengawal pejabat negara.

"Dasarnya saya menyukai kendaraan besar, dasarnya seperti itu. Memang untuk masuk ke motor besar itu kita dilihat kriterianya ya senang dulu dengan kendaraan, kemudian mungkin postur juga, masalah keahlian bisa dididik," lanjutnya.

Sisi Lain Polisi PatwalSisi Lain Polisi Patwal Foto: Andhika Akbarayansyah
(khi/lth)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads