Jika sebelumnya mobil limousine milik Presiden AS dinamakan 'The Beast' dari General Motor, dengan spesifikasi sesuai Agen Rahasia AS. Kira-kira kali ini Donal Trump akan memilih mobil apa ya?
Penasaran cek prediksinya berikut ini Otolovers, seperti dikutip autoevolution, Jumat (11/11/2016).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lincoln meluncurkan Continental versi terbaru tahun ini dan memiliki desain yang sangat ciamik. Jika dilihat dari desainnya, mobil ini cocok dikendarai oleh mereka yang sibuk dengan kegiatan bisnisnya. Beberapa model Lincoln sebelumnya pernah dipilih menjadi mobil presiden, dan tampaknya pas untuk menggantikan mobil yang ada sekarang.
![]() |
Lincoln Navigator
Model lain Lincoln yang sepertinya cocok untuk menjadi mobil presiden AS adalah Navigator. Presiden AS lebih sering menggunakan SUV untuk bepergian dari satu tempat ke tempat lain dan tampaknya cocok sesuai dengan Navigator. Navigator dikenal dengan tampilannya yang mencolok dan garis-garis kaku sepertinya pas untuk karakteristik kendaraan presiden.
![]() |
Ford F-150
Ford F-150 cukup populer di AS. Pikap truk ini dirasa sangat bermanfaat untuk mengangkut dan memindahkan barang-barang. Coba bayangkan jika seorang presiden mengendarai mobil yang banyak dimiliki oleh warganya, pasti sangat menyenangkan terlebih mobil ini buatan negaranya sendiri.
![]() |
Chevrolet Impala
Chevrolet Impala merupakan sedan andalan. Dengan grille depan yang besar, lampu depan di sudut dan lengkungan roda yang mencolok mengingatkan kita pada Camaro. Mobil Chevrolet sebelumnya belum pernah digunakan sebagai limousine presiden di AS.
![]() |
Dodge Challenger
Ini adalah kemungkinan terkecil mobil ini menjadi pilihan presiden. Sementara versi yang Charger dan Challenger yang dimelarkan dibuat untuk tujuan berekreasi dan tampaknya tidak cocok untuk mobil presiden. Challenger adalah mobil yang berani yang memiliki desain polarisasi.
![]() |
Komentar Terbanyak
Mobil Esemka Digugat, PT SMK Tolak Pabrik Diperiksa
Syarat Perpanjang SIM 2025, Wajib Sertakan Ini Sekarang
7 Mobil-motor Wapres Gibran yang Lapor Punya Harta Rp 25 Miliar