Motor Sport Ini Ditilang di Sudirman karena Tak Pasang Nopol

Motor Sport Ini Ditilang di Sudirman karena Tak Pasang Nopol

- detikOto
Kamis, 07 Agu 2014 22:30 WIB
Motor Sport Ini Ditilang di Sudirman karena Tak Pasang Nopol
Jakarta - Kerap kali kita temukan motor sport bebas mengaspal di jalanan ibu kota tanpa dipasang pelat nomor. Entah karena alasan apa, mungkin saja biar tampak lebih keren.

Tapi malam ini, Kamis (7/8/2014) Polres Metro Jaksel bertindak tegas. Para pemotor yang berseliweran tanpa pelat nomor distop.

Para pengendaranya ditilang karena tak memasang pelat nomor itu. Razia dilakukan di jalur protokol di kawasan Sudirman.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Seperti disampaikan Humas Polres Metro Jaksel lewat akun twitternya. Pihak kepolisian melakukan penindakan pada pengendara yang tak memasang Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (TNKB).

Dalam akun twitter itu juga dipampangkan sebuah foto di mana pengendara motor sport yang membonceng seorang penumpang distop. Petugas melakukan penilangan.

Anda pernah melihat motor sport berkeliaran di jalanan di Jakarta tanpa ditempeli pelat nomor?



(ndr/syu)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads