Dengan harga segitu, pecinta otomotif Indonesia akan mendapatkan sebuah Multi Purpose Vehicle (MPV) berdesain sporty-elegan khas Prancis.
Dashboard dalam Peogeot 5008 berbentuk laksana kokpit pesawat yang dilengkapi panel intrumen yang ergonomis dan di atasnya ada panoramic roof berukuran 1,69 m2 yang mampu memberikan sensasi dan pandangan yang lebih luas ke pengendara.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ada lagi fitur cruise control with speed limiter, height adjustable driver and passenger seat, leather steering wheel, DVD monitor sampai multimedia system.
Khusus untuk tipe premium pack yang diboyong Peugeot dilengkapi pula dengan aplikasi distance alert yang bisa membantu mengatur dan mempertahankan jarak waktu dengan kendaraan lain yang berada di depan. Jarak ini dapat diatur sesuai keinginan si pengemudi.
Sementara untuk dapur pacunya Peugeot 5008 yang diboyong ke Indonesia ini dilengkapiΒ mesin EP6CDT Turbo, 16 valve, VVT, VVL yang berkapasitas 1.598 cc. Karena dilengkapi dengan turbo, mobil ini mampu mencapai tenaga hingga 156 hp di putaran 5.800 rpm dengan torsi mencapai 240 Nm di 1.400 rpm.
"Ini baru produk permulaan. Akan ada 5008 lain yang kami boyong kesini (Indonesia)," ungkap CS dan Training Dept. Head PT Astra International Peugeot Danik Irawati di sela-sela peluncuran di kawasan Jalan Mas Mansyur, Jakarta, Jumat (26/11/2010).
(syu/ddn)
Komentar Terbanyak
Mobil Esemka Digugat, PT SMK Tolak Pabrik Diperiksa
Mobil Mewah Tina Talisa yang Ditunjuk Jadi Komisaris Pertamina Patra Niaga
Riwayat Esemka: 'Dulu Digadang-gadang Mendunia, Kini Diseret ke Meja Hijau'