Jadi, langsung saja kita mulai. Pertama kali menduduki motor yang diperkenalkan pada ajang Jakarta Fair pertengahan tahun 2010 tersebut aura balap langsung terasa. Ketika mesin mulai distarter, suara dapur pacu pun mulai menggelegar.
Tidak sabar, tuas pun dipelintir dengan lembut. Namun Minerva Fischer MRX 650 menjawabnya dengan agresif. Mesin V-Twin berkapasitas 647 cc yang diusung motor ini langsung bekerja diputaran bawah. Hentakan pertama, tenaga mesin yang dicomot dari motor Korea Hyosung ini langsung terasa.
Dan ketika mulai melaju di sirkuit, motor yang dirancang oleh pembalap Daniel Fischer ini makin mengila. Namun begitu, handling Minerva Fischer MRX 650 ternyata sangat bersahabat.
Hal itu sangat terasa sebab motor ini sangat nurut ketika diajak bermanuver, apalagi disain tubuh agresif yang diusungnya itu kemudian berpadu dengan
suspensi 43mm inverted telescopic with compression and rebound adjustment di bagian depan serta Ohlins single shock with adjustable ride height, compression damping, and spring preload di bagian belakang. Alhasil, ketika diajak menikung, Minerva Fischer MRX 650 makin membuat pengendaranya merasa percaya diri.
Makin mengasyikan ketika sudah sampai ke track lurus di depan pit stop. Di jalur lurus itu, desain tubuh yang cenderung bergaris tegas terasa sangat membantu membuat aerodinamika motor makin meningkat.
Tapi sayangnya, di track itu, detikOto hanya sanggup mencapai kecepatan 180 km per jam pada putaran mesin 9.000 rpm. Sebenarnya motor ini bisa digeber lebih kencang lagi asalkan mendapat sedikit jalur lebih panjang.
Selesai di track lurus tadi, tantangan langsung hadir di tikungan pertama. Nah disitu, motor yang memiliki tenaga hingga 80 hp ini kembali menunjukkan kelasnya.
Berbekal sasis yang mumpuni dan rem Brembo dengan disk cakram Dual semi-floating 310 mm di roda bagian depan dan cakram berukuran 210 mm di belakang, cengkraman motor ini layak dipercaya. Apalagi ketika hal itu dipadukan dengan ban Battlax. Motor ini pun tetap terasa stabil.
Secara keseluruhan dengan kemampuannya tersebut serta banderol harga Rp 120 juta yang terbilang murah bila dibanding dengan motor merek lain dengan kapasitas mesin yang sama, Minerva Fischer 650 ini pun tampil sebagai kuda hitam yang potensial dan pantas untuk Anda yang memang gila kecepatan. (syu/ddn)
Komentar Terbanyak
Kapolri Soroti Pengawalan saat Macet: Sirine Melengking Itu Mengganggu
Kapolri Soroti Moge-Mobil Mewah Dikawal: Jangan Terobos Lampu Merah
Bocah 15 Tahun Ngebut Naik R25 Tabrak Pemuda Semarang, Korban Meninggal Dunia