Esemka Selangkah Lagi Meluncur

Esemka Selangkah Lagi Meluncur

Muhammad Ikhsan - detikOto
Selasa, 03 Agu 2010 15:12 WIB
Esemka Selangkah Lagi Meluncur
Jakarta - Mobil nasional rakitan karya anak-anak Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) yakni Esemka selangkah lagi akan segera meluncur pada 17 Agustus 2010 nanti. Bagaimana persiapannya?

"Dalam waktu dekat ini sudah uji tipe, dari segi produk sangat baik. Artinya dari kualitas dan kekuatan Esemka sampai saat ini tidak ada masalah," tegas Corporate Secretary PT Autocar Industri Komponen (AIK) Oki Sanyoto kepada detikOto, Selasa (3/8/2010).

Oki menjelaskan hingga saat ini tidak ada perubahan rencana peluncuran Esemka. Esemka tetap akan diluncurkan pada peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang tidak lama lagi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Sampai ini belum ada perubahan rencana peluncuran. Nanti lebih jelas satu minggu sebelum hari H, saat ini masih mengurus perizinan," jelas Oki.

Ada dua model yang akan diluncurkan yakni Sport Utility Vehicle (SUV) bernama Rajawali dan double cabin bernama Digdaya yang mengadopsi mesin berkapasitas 1.800 cc, 2.000 cc, 2.200 cc, dan diesel 2.500 cc. Sementara, penanggung jawab pemasaran PT Autocar sudah menjalin kerja sama dengan PT Solo Manufaktur Kreasi.

Dari segi harga, PT Autocar akan membandrol dari Rp 140 juta-Rp 180 juta. Kedua mobil ini dirakit dan dikembangkan oleh lima SMK yakni SMK 2 Solo, SMK 5 Solo, SMK Warga Solo, SMK Muhammadiah Borobudur dan SMK 1 Singosari.

Pemerintah sebelumnya menyatakan akan mendukung mobil nasional ini.

"Kita hanya lihat dari segi exercise, sekarang mereka lebih baik fokus dari segi pembelajarannya saja, tapi kita tetap dukung mereka," ujar Direktur Pembinaan SMK Kementerian Pendidikan Joko Sutrisno beberapa waktu lalu.

(ikh/ddn)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads