Sedan Suzuki Semata Wayang

Test Drive

Sedan Suzuki Semata Wayang

- detikOto
Senin, 21 Des 2009 08:59 WIB
Jakarta - Memiliki nama yang cukup besar di pasar otomotif Indonesia, ternyata tidak membuat Suzuki memiliki line-up produk yang lengkap. Salah satunya, di segmentasi sedan, Suzuki hanya memiliki Neo Baleno.

Karenanya, detikOto pun penasaran dengan sedan semata wayang kepunyaan Suzuki ini, yang pesonanya mulai pudar dipasar otomotif tanah air, meskipun di atas kertas, Neo Baleno memiliki beberapa kelebihan yang patut dipertimbangkan.

Dari segi tampilan, bagian wajah memang tidak berbeda dengan varian SX4, namun Neo Baleno memiliki buritan yang terbilang cukup tinggi untuk sebuah sedan, namun tetap memberikan kesan yang mewah serta dinamis.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bagian dalam kabin, Neo Baleno masih bisa memberikan kenyamanan ala sedan. Kabin yang kedap suara, serta getaran masih sanggup diredam dengan baik oleh keempat suspensinya.

Belum lagi, berbagai fitur digital seperti panel audio pada setir, pembaca suhu udara luar, konsumsi BBM, serta taksiran jarak tempuh, tentunya sangat membantu pengemudi dalam mengendalikan Neo Baleno secara utuh.

Sekarang, beralih pada sektor dapur pacunya, yang tetap menggunakan mesin yang sama seperti Suzuki Swift maupun SX4, yaitu berkapasitas 1.5 liter, VVT, sehingga mampu menawarkan konsumsi BBM yang efisien. Dari pemantauan kami, di dalam kota rata-rata si Baleno mengonsumsi bensin sebanyak 1:12 atau 1 liter untuk 12 km.

Dibekali transmisi otomatis 4 percepatan, sepertinya Neo Baleno memang dihadirkan benar-benar sebagai mobil sedan yang menawarkan kenyamanan dan kelembutan, termasuk dalam hal akselarasinya yang juga lembut.

Sehingga, bila hendak berpacu, Neo Baleno seperti tidak mau merespon injakan kaki, karena terasa sekali akselarasi dan tenaga Neo Baleno dibuat bertahap atau tidak bisa spontan.

Namun sepertinya itu tidak menjadi masalah bagi sebuah sedan. Begitu pula mengenai handlingnya yang sepertinya dibuat tidak selincah model-model hatchback seperti Swift atau SX4. Neo Baleno agak sulit untuk diajak bermanuver secara spontan dan ekstrim.

Namun lagi-lagi, itu sepertinya karena Neo Baleno adalah sebuah sedan yang diusahakan untuk tetap bisa memberikan kenyamanan dan kelembutan pada pengemudi maupun penumpangnya.

Sehingga, secara keseluruhan, Neo Baleno sangat layak untuk dijadikan sebagai pilihan yang efisien bagi pekerja kantoran di Ibukota Jakarta yang padat lalu lintasnya. Karena efisiensi BBM serta kenyamanan bisa diberikan sedan Suzuki tersebut.
(bgj/ddn)

Hide Ads