Trik Mengatasi Berbagai Masalah Honda Karisma Lama

Trik Mengatasi Berbagai Masalah Honda Karisma Lama

Andriyanto - detikOto
Rabu, 29 Jul 2015 09:19 WIB
Jakarta - Hallo detikOto saya memiliki motor Honda Karisma tahun 2005. Motor sudah banyak permasalahan seperti keluar asap berwarna putih, tarikan juga kurang, untuk menanjak di gigi satu saja berat.

Permasalahan lain yang muncul adalah lampu yang kurang terang. Sementara itu saya juga pernah ganti tromol, tetapi setelah ganti tromol rem belakang kurang berfungsi sempurna walaupun sudah ganti kampas rem. Biasanya saya tekan rem kaki sedikit saja sudah terasa mengerem.

Rencananya saya mau services besar sekalian ditambahkan performa larinya tapi tidak boros bensin.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Karena saya tidak paham soal mesin dan lain-lain, kalaupun ke bengkel kadang apa yang saya rasakan beda dengan mekanik, kadang mereka suka bilang motor dalam kondisi bagus atau tidak apa-apa.

Kira-kira apa solusi untuk mengatasi berbagai permasalahan motor saya, kira-kira berapa analisa biayanya?

Dimas

Terima kasih

Jawaban
Hallo Pak Dimas, salam detikoto, langsung saja ya pak, berikut ini saya jawab konsultasi Anda, saya akan mencoba menjawab satu-satu

1. Untuk permasalahan pertama, keluar asap dikit warna putih. Apakah ada suara berisik/kasar di mesin? Kalau iya itu indikasi ada keausan pada ring, piston dan blok silinder. Solusinya dikorter atau diganti piston set dan blok silinder. Jika tidak berisik ada kemungkinan terjadi kebocoran paking dan seal klep.

2. Tarikan kurang. Kerusakan diatas bisa menyebabkan performa mesin menurun karena pasti ada penurunan kompresi dan pembakaran menjadi boros.

3. Lampu kurang terang. Coba dicek apakah kondisi lampu dan reflektor masih bagus? Reflektor yang sudah kusam/kotor menjadikan pencahayaan pudar sehingga lampu tidak fokus dan tidak terang, solusinya ganti headlight assy (lampu + reflektor).


4. Rem kurang pakem. Bisa dicoba untuk menggunakan kampas rem tipe Honda Supra X lama, mudah-mudahan lebih pakem karena lebih tebal.

Kami di Bintangmotor siap membantu permasalahan yang dialami motor bapak, sekaligus kami akan berikan estimasi biaya perbaikannya.

Terima kasih.
Andriyanto, Bintangmotor.

(ddn/ddn)

Hide Ads