Saya merasa suara mesin agak kasar. Padahal oli rutin ganti, filter-filter dalam kondisi baik, apa waktunya tune up atau kalibrasi?
Mobil bisa melaju pada kecepatan maksimum di 120 km apa itu sudah normal?
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Terima kasih
Andre Chandra
Jawaban
Memakai mobil bermesin diesel bukan berarti bebas perawatan, akan halnya mesin bensin, mobil diesel juga butuh dirawat seperti tune up dan lainnya, enggak sekedar ganti oli atau filternya.
Suara mesin menjadi kasar biasanya disebabkan oleh celah katup yang kerenggangannya sudah di batas toleransi, lakukan penyetelan ulang untuk mengatasinya.
Asap knalpot menjadi hitam di luar kewajaran, solar menjadi boros dan sulit start di pagi hari itu biasanya menandakan kinerja nosel sudah kurang baik.
Cek nosel, bersihkan dan kalibrasi ulang. Selain itu cek juga injector pump nya, pastikan tidak ada lelehan oli atau solar di sekitar injector pump.
Alangkah baiknya injector pump di stel setiap 20.000km. Kualitas solar yang buruk bisa mempercepat kerusakan injector pump. Nah kalau mesin sudah sehat, tarikan enteng, solar irit dan top speed bisa bertambah.
(ddn/ddn)
Komentar Terbanyak
Jangan Pernah Pasang Stiker Happy Family di Mobil, Pokoknya Jangan!
Naik Taksi Terbang di Indonesia, Harganya Murah Meriah
Kenapa Sih STNK Tak Berlaku Selamanya dan Harus Diperpanjang?