Inggris Tak Batasi Mobil Klasik

Inggris Tak Batasi Mobil Klasik

- detikOto
Rabu, 14 Des 2011 09:08 WIB
London - Bila pemerintah Indonesia sedang memikirkan cara untuk membatasi populasi mobil. Pemerintah Inggris memikirkan hal lain. Pemerintah Inggris malah menyatakan siap memberi perlindungan pada populasi mobil klasik yang ada di sana.

Mike Penning, seorang anggota parlemen Inggris yang mengurusi bidang transportasi mengatakan pada Autocar bahwa industri mobil klasik bernilai 4 miliar pounds atau setara dengan Rp 56,3 triliun dan karenanya pantas untuk dilindungi.

"Tidak ada rencana apapun untuk membatasi penggunaan kendaraan klasik di jalan-jalan kami," ujarnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Bagi saya, mereka adalah bagian dari warisan kita, dan selama saya bertugas saya akan melindungi warisan yang ingin saya lindungi dan mendorong penggunaan mobil-mobil di jalan-jalan kita," tambahnya.

Pernyataan Penning ini menanggapi rencana pembatasan mobil di Eropa yang juga akan berpengaruh pada Inggris. Aturan yang sedang diwacanakan ini membuat resah para pecinta mobil di benua biru tersebut.

"Jika kita bertanggung jawab atas nasib kita sendiri, itu tidak akan menjadi masalah. Tapi Eropa memiliki pandangan sedikit berbeda, dan kita harus mengambil langkah-langkah dengan mereka terlebih dahulu sebelum membahas isu-isu yang timbul dari itu," jelasnya.

Dalam sebuah dokumen penelitian yang dibuat oleh Historic Vehicle Research Institute atau bisa disebut "The British Historic Vehicle Movement" mengungkapkan kalau industri mobil klasik di negeri ratu Elizabeth tersebut telah mempekerjakan 28.000 orang dan populasi kendaraan klasik hanyalah 0,24 persen dari produksi mobil yang ada tiap tahunnya.

Penelitian itu juga mendorong semua mobil 30 tahun atau lebih harus diklasifikasikan sebagai mobil bersejarah dan 68 persen mobil klasik yang ada disana bernilai kurang dari 10.000 pounds atau Rp 141 jutaan saja.

(syu/ddn)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads