Pensiunan Pilot Jadi Pengguna Chevy Volt Pertama

Pensiunan Pilot Jadi Pengguna Chevy Volt Pertama

- detikOto
Jumat, 17 Des 2010 18:48 WIB
Jakarta - Tak mau kalah dengan Nissan yang sudah mengirim mobil listrik LEAF ke tangan pembelinya, produsen mobil Amerika, General Motors (GM) melakukan hal yang serupa.

GM mengirim mobil Chevrolet Volt pertama ke tangan konsumennya. Seorang pensiunan pilot menjadi orang pertama yang mendapat jatah ini.

Range-extending electric vehicle milik Chevrolet ini diterima oleh pensiunan
pilot bernama Jeffrey Kaffee. Dengan begitu, Kaffee pun menjadi konsumen pertama di Amerika yang mendapat mobil listrik itu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pengiriman itu seperti detikOto kutip dari Left Lane News, Jumat (17/12/2010) terbilang cepat. Sebab baru dua hari yang lalu mobil ini mulai disebar ke berbagai pelahan Amerika untuk permulaan.

Mobil listrik Volt sendiri bisa melaju hingga 65 km sekali isi baterainya, namun Volt juga memiliki mesin bensin 1.4 liter yang bertugas sebagai 'genset' untuk mengisi baterainya.

Sebelumnya, General Motors juga baru saja mengungkapkan bahwa Chevrolet Volt pertama yang mereka produksi telah laku terjual dalam lelang seharga US$ 225.000 atau sekitar Rp 2 miliar selama lelang yang digelar secara online.

Harga lelang ini jauh lebih mahal dari harga Volt sebenarnya yang berada di
sekitar Rp 371 juta saja. Dan yang berhasil mendapat Chevrolet Volt pertama itu ternyata adalah seorang owner team NASCAR bernama Rick Hendrick.

(ddn/ddn)

Hide Ads