Selain GEA, Arina dan Tawon, Komodo pun mengambil posisi sebagai kendaraan asli buatan anak bangsa, Indonesia.
Kendaraan asal Cimahi Jawa Barat yang dikembangkan oleh PT Fin Tetra Indonesia ini, disegmentasikan untuk meluncur di areal non aspal atawa offroad, jadi bukan seperti ke tiga mobil nasional lainnya, yang memang disasar sebagai kendaran perkotaan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tidak cuma asal bicara, Komodo, diklaim sudah lulus uji untuk melewati berbagai kondisi alam, baik itu perkebunan, perbukitan, sampai genangan air maupun berbatu.
Harapannya, Komodo dapat mengisi segmentasi yang berbeda, tidak hanya di perkotaan, namun juga di pedesaan yang banyak terdapat perkebunan dan perbukitan.
"Karena kita memang sengaja membuat mobil yang berbeda dari mobil buatan Indonesia lainnya," tutup Deddy.
Penasaran dengan Komodo dan mobnas lainnya, segera saja datangi PPI. Mumpung pameran tinggal sehari lagi.
(bgj/ddn)
Komentar Terbanyak
Momen Anies Baswedan Mau Isi BBM di SPBU Shell, tapi Stok Kosong
Ramai Ditolak SPBU Swasta, Apa Dampak Kandungan Etanol pada BBM untuk Mobil-Motor?
Indonesia Ribut BBM Etanol 3,5%, Toyota: Di Luar Negeri Sampai 85-100%