Ini Lho Sepeda Bambu yang Dipakai Jokowi

Seorang karyawan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) melihat Sepeda Bambu Spedagi di Kantor KLHK, Jakarta, Senin (6/6/2022).
Sepeda bambu tersebut dipakai Presiden Jokowi dan PM Australia, Anthony Albanese dalam pertemuan kedua pemimpin negara di Istana Bogor.
Sepeda ini juga diberikan kepada PM Australia sebagai cenderamata yang menunjukkan keberpihakan Presiden terhadap produk hasil karya anak bangsa dalam menjadikannya alat diplomasi.
Presiden Jokowi juga sempat berkunjung ke markas pembuatan sepeda bambu ini di Turetogo, Ngada, NTT. Bukan hanya berkunjung Presiden juga membeli satu unit sepeda bambu seri Dalanrata (Road Bike) yang didesain untuk penggunaan di jalan raya.
Spedagi merupakan sepeda dengan rangka bambu sedangkan unsur lainnya merupakan produk yang berkualitas diperoleh dari pasar. Meski terbuat dari bambu kekuatan sepeda bambu ini telah menunjukkan tajinya di ajang Paris-Brest-Paris Randonneur 2019.
Pesepeda Indonesia Salman Faridi dan Vidi Widyastomo yang menunggangi sepeda bambu sukses melahap rute sepanjang 1.200 km. Selain itu sepeda ini juga berhasil menyelesaikan tur sepeda Bentang Jawa dari Anyer hingga Banyuwangi sejauh 1.400 km pada 2022.