Asa Coast Railway menciptakan kendaraan mode ganda (dual-mode vehicle atau DMV) yang diklaim sebagai pertama di dunia. Foto: Asa Coast Railway Company
Kendaraan DMV ini terlihat seperti bus pada umumnya yang dapat berjalan secara normal di jalan raya. Namun ternyata di bagian dalam terdapat rel baja yang bisa dikeluarkan. Foto: Asa Coast Railway Company
Roda baja kereta bertugas untuk mengangkat ban depan keluar dari jalan raya, sementara roda belakang tetap berada di bawah untuk mendorong kendaraan DMV tersebut masuk ke jalur kereta api. Foto: Asa Coast Railway Company
Untuk mengubah DMV dari mode jalan raya menuju kereta api hanya membutuhkan waktu 15 detik saja. Foto: Asa Coast Railway Company
Kendaraan DMV punya kecepatan yang berbeda. Saat di jalan raya DMV dapat melaju hingga kecepatan mencapai 100 km per jam, sementara saat di atas rel kereta kecepatan DMV hanya 60 km per jam. Foto: Asa Coast Railway Company
Kendaraan DMV yang hadir dalam berbagai warna itu bakal menggunakan diesel sebagai bahan bakarnya. Foto: Asa Coast Railway Company
Kapasitas DMV dapat mengangkut hingga 21 penumpang di dalamnya. Foto: Asa Coast Railway Company
Hadirnya DMV ini akan membantu menghubungkan sejumlah kota kecil di Jepang serta menawarkan pemandangan tepi laut yang indah bagi penumpang selama perjalanan. Foto: Asa Coast Railway Company