Yamaha MT-10 akan menjadi rajanya varian MT berkat mesin 998 cc, pendingin air, inline 4 silinder dengan crossplane crankshaft. Yamaha juga menyebut motor ini sebagai 'The Dark Side of Japan'.
Motor memiliki performa tinggi dengan torsi yang kuat pada putaran rendah dan menengah berkat karakter crossplane crankshat yang unik.
Berkat sasisnya, motor memiliki handling yang enak meski wheelbasenya cukup pendek yakni 1,4 meter, dengan posisi berkendara yang cocok baik itu untuk diajak ngebut atau touring santai.
Frame aluminiumnya berasal dari Yamah R1 namun dibuat lebih ekstrem.
MT-10 akan menemani keluarga MT lainnya seperti MT-09, MT-09 Tracer, MT-07, M-03 dan MT-25. Untuk MT-07 dan MT-09 merupakan salah satu premium bike yang paling laris di dunia.