CEO Lamborghini Stephan Winkelmann mengendarai Egoista dalam pesta ultah 50 tahun Lamborghini di Bologna, Milan. (dok Lamborghini)
Kepala Desain VW Water De Silva. Kenapa mobil ini dibuat untuk orang kaya yang egois? Karena mobil ini hanya memiliki satu kursi saja, yaitu untuk pengendaranya saja. Itu saja alasannya. (dok Lamborghini)
Mobil ini dibuat untuk satu orang saja. Agar mereka bisa merasakan kegembiraan dan mengekspresikan kepribadian mereka dengan maksimal. Mobil didesain murni untuk orang sangat canggih yang hanya menginginkan hal paling ekstrem, tanpa kompromi, dalam artian kata egois. (dok Lamborghini)
Kehadiran Egoista menarik undangan. Dari konsepnya, mobil ini mengusung mesin 5,2 liter V10 yang memberikan tenaga sampai 600 daya kuda. (dok Lamborghini)
Kokpit mobil yang terbuat dari serat karbon dan aluminium itu sangat canggih, didesain untuk memeluk tubuh pengendara dengan sempurna. Inspirasinya dari kokpit helikopter Apache dengan bodi dari jet tempur. (dok Lamborghini)
Namun sepertinya, mobil ini tetap akan berbentuk konsep saja, tidak sampai masuk dapur produksi. Apalagi Lamborghini menyebutkan Egoista akan tetap menjadi mimpi bagi semua orang.