Taliban Pamer Mobil Sport Buatan Sendiri, Begini Wujudnya!

Taliban yang kini menguasai Afghanistan pamer sportcar buatan dalam negeri. Mobil pertama buatan Afghanistan itu punya nama Mada 9.Foto: Dok. Entop
Mada 9 sifatnya masih purwarupa. Mobil itu dirancang sudah 5 tahun oleh Institut Kejuruan Teknis Afghanistan dan perusahaan desain mobil bernama ENTOP. Sebanyak 30 insinyur dan desainer terlibat dalam proyek pengembangan Mada 9. Foto: Instagram/@entopco
Wujud mobil Mada 9 terlihat seperti supercar ala Lamborghini. Banyak guratan aerodinamis di setiap tubuhnya, dipandang dari sisi manapun terlihat sporty dan sangar. Kesan agresif bertambah karena penggunaan lampu LED yang tipis di area muka dan belakang. Foto: Instagram/@entopco
Mada 9 tak seperti Lamborghini punya jantung pacu sangar V12. Mesin Mada 9 itu dibangun dari basis Toyota Corolla 1.8 liter, 16 katup VVT-i, 4 silinder. Namun mesin tersebut sudah dimodifikasi untuk performa yang lebih gahar, walaupun angka teknisnya belum terungkap ke publik. Foto: Dok. Entop
Mobil prototipe ini menjadi kebanggaan bagi Afghanistan. Foto: Dok. Entop
Zabihullah Mujahid, juru bicara Taliban juga mengunggah Mada 9 sedang melakukan putaran 'donuts'. Dia menampilkan mobil tersebut dengan narasi berbunyi: "Mobil buatan Afghanistan." Foto: Dok. Entop